"Klub tujuan? Kami masih mencari tempat ideal bagi keluarga. Untuk saat ini saya bahkan tidak memikirkan karir sendiri."
Sneijder sedang berselisih dengan Inter setelah dia menolak pemotongan gaji sebesar €2juta. Sneijder tidak pernah mengenakan kostum Inter sejak meraih kemenangan atas Chievo di pekan kelima.
Pada saat itu Sneijder memang cedera namun alasan tidak dimainkannya sang bintang bergeser ke 'faktor teknis' skema Andrea Stramaccioni.
Baru-baru ini Inter mengizinkan Sneijder menjalani libur Natal lebih cepat meski klub sejatinya memiliki dua laga tersisa.
Mantan pemain Real Madrid ini kerap dihubungkan dengan Paris Saint-Germain dan duo klub Manchester.
No comments