"Luar biasa, kami bisa meraih kemenangan dengan sepuluh pemain meski sempat tertinggal terlebih dahulu," kata Leonardo setelah pertandingan.
"Tugas utama Inter sekarang adalah melanjutkan tren kemenangan. Ini penting," tegasnya.
Masa depan Leonardo mulai diragukan setelah Inter menelan kekalahan demi kekalahan di laga penting, tetapi pelatih asal Brasil itu enggan mengeluarkan komentar.
"Tidak ada waktu untuk membicarakan masa depan," lanjut Leonardo.
"Musim ini terbilang berat bagi Inter. Ritme tim berulang kali terganggu oleh cedera pemain ditambah pergantian pelatih, tetapi karakter tim ini masih kuat."
"Saya tidak mau memikirkan masa depan. Kami harus memenangkan sisa pertandingan. Hubungan saya dengan Inter tidak pernah berubah dan saya tidak memikirkan isu ini."
"Saya hanya fokus membawa tim meraih target dan percaya peluang Scudetto masih ada," ungkapnya sambil tersenyum.
No comments