Bursa Transfer

Cat-2

Cat-3

Cat-4

» » Indonesia vs Filipina 2-0 : Kado 17 Agustus


Indonesia memetik hasil positif di laga uji coba kontra Filipina. Bertanding di Stadion Mahanan, Solo, Rabu, 14 Agustus 2013, tim Merah-Putih menang dengan skor 2-0.

Dalam laga tersebut Indonesia tampil dominan. Pada babak pertama anak-anak asuh Jacksen F Tiago unggul berkat gol Greg Nwokolo di menit 31.

Penyerang naturalisasi tersebut menceploskan si kulit bundar setelah mendapat umpan matang dari Stefano Lilipaly di dalam kotak penalti. Keunggulan 1-0 untuk tuan rumah bertahan sampai turun minum.

Pada awal babak kedua Indonesia tidak melakukan perubahan skema permainan. Meskipun menguasai permainan namun Boaz Solossa Cs tetap kesulitan membongkar pertahanan The Azkals.

Di menit 66, Jacksen melakukan penyegaran tim dengan memasukkan Titus Bonai. Dan hanya berselang satu menit Indonesia sukses menggandakan keunggulan menjadi 2-0.

Tibo (sapaan Titus Bonai) menyambar bola umpan sepak pojok di muka gawang yang kemudian diteruskan oleh Muhamad Roby.

Indonesia nyaris menambah keunggulan menjadi 3-0 di masa injury. Sayang tendangan keras pemain pengganti Patrich Wanggai dimentahkan oleh tiang gawang. Skor 2-0 pun bertahan sampai laga usai.

Susunan Pemain
Indonesia: I Made Wirawan; M. Roby, Victor Igbonefo, Ruben Sanadi, Hasyim Kipuw (Yustinus Pae 90'); Ahmad Bustomi (Vendri Mofu 90'), M. Taufiq (Andik Vermansyah 79'), Raphael Maitimo, Stefano Lilipaly (Nur Cahyo 76'); Greg Nwokolo (Titus Bonai 66'), Boaz Solossa (Patrich Wanggai 75')

Filipina: Edward Sacapano; Robert Gier, Murga Der, Jeffrey Christiaens, James Younghusband, Cristopher Greatwich, Paul Mulders, Emelio Caligdong, Angel Guirado, Mark Hartman, Phil Younghusband

Sumber : Viva
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

About the Author News Flash Update

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

No comments

Leave a Reply

Streaming

video

Sepak Bola

INTER Dalam Sejarah

Artikel Bebas