Bursa Transfer

Cat-2

Cat-3

Cat-4

» » Profil Gian Piero Gasperini


Gian Piero Gasperini adalah pelatih sepak bola berkebangsaan Italia yang sejak 24 Juni 2011 melatih Inter. Sebelum berkarir sebagai pelatih, Gasperini sempat bermain di Juventus dan Palermo.
Melatih pada 2006-2010, Gasperini sempat membawa Genoa finis posisi kelima klasemen musim 2008-09 yang membuat rival sekota Sampdoria tersebut terkualifikasi Europa League musim 2009-10. Lima besar adalah posisi tertinggi yang dicapai Genoa dalam 19 tahun terakhir.
Gasperini ditunjuk melatih Inter pada 24 Juni 2011 menggantikan Leonardo yang hijrah menjadi direktur teknik klub Ligue 1, PSG. Pengumuman tersebut dikonfirmasi langsung Presiden Nerazzurri Massimo Moratti.
Sebelum berlabuh di Inter, pelatih 53 tahun itu menukangi Genoa. Ia dipecat di pertengahan musim lalu sekaligus mengakhiri empat setengah tahun karirnya bersama I Grifoni.
presiden Genoa Enrico Preziosi mengatakan bahwa kualitas Gasperini tidak perlu dipertanyakan lagi.
“Inter sudah menunjuk Gasperini, salah satu pelatih terbaik di Eropa. Saya yakin dia akan berada di Inter dalam waktu yang lama dan tidak akan dipecat untuk nantinya digantikan oleh pelatih seperti Pep Guardiola atau Mourinho. Sebab Gasperini lebih baik (dari keduanya),” lugas Preziosi.
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

About the Author Muhammad Afdhal

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

No comments

Leave a Reply

Streaming

video

Sepak Bola

INTER Dalam Sejarah

Artikel Bebas