Bursa Transfer

Cat-2

Cat-3

Cat-4

» » PERANG BINTANG MUENCHEN VSINTER

Hans-Joerg Butt vs Julio
Cesar
Penampilan Jorge Butt di
pentas Liga Champions
sepanjang musim ini boleh
dibilang kerap naik-turun.
Sempat terlihat melorot
sewaktu menghadapi
Fiorentina, namun segera
memperlihatkan kemampuan
terbaiknya lagi ketika diuji
Manchester United di
perempat-final.
Namun secara menyeluruh
kiper berusia 35 tahun ini
tetap menjadi pilihan utama
bagi skuad Bavarian. Merujuk
penilaian yang diberikan
Castrol Index, kiper dengan
tinggi badan 191 cm ini
menunjukkan adanya
penurunan peringkat dari
urutan 378 menjadi 531.
Di pihak Inter Milan, sosok
Julio Cesar sepertinya tak
perlu lagi diragukan
kapasitasnya. Dari semua
penilaian pemain Inter yang
diberikan Castrol Index, nama
kiper asal Brasil ini ternyata
berhasil nangkring di urutan
kedua teratas setelah
Maicon.
Daniel van Buyten vs Diego
Milito
Daniel van Buyten sejauh ini
tercatat sebagai bek paling
bersinar di daftar pemain
belakang Bayern Munich.
Meski penilaian Castrol Index
dalam sebulan terakhir
memperlihatkan adanya
penurunan peringkat dari
urutan 12 menjadi 27, namun
bek jangkung asal Belgia ini
tetap tangguh untuk bisa
meredam serangan para
pemain Inter.
Salah satu ancaman paling
serius Buyten untuk laga
final nanti tampaknya akan
datang dari Diego Milito.
Striker asal Argentina ini
terbilang cukup jeli dalam
memanfaatkan setiap
peluang maupun berusaha
keluar dari tempelan pemain
lawan.
Meski dalam penilaian Castrol
Index peringkat Milito ini
masih berada di bawah
Samuel Eto'o, namun
penyerang berusia 30 tahun
ini sudah memberi bukti. Gol-
gol penting yang tercipta
dari Milito ini akhirnya telah
membawa Inter merebut dua
gelar dari pentas domestik
musim ini; Coppa Italia dan
Serie A Italia. Akankah Milito
mampu untuk menjadi
penentu lagi di partai puncak
Liga Champions? Mari kita
tunggu aksinya!
Arjen Robben vs Wesley
Sneijder
Persaingan lapangan tengah
di laga final Liga Champions
musim ini sejatinya menjadi
milik pemain Belanda. Ya,
Arjen Robben dan Wesley
Sneijder menjadi dua sosok
penting yang patut
diperhatikan.
Berdasarkan penilaian Castrol
Index, Robben tercatat
sebagai pemain terbaik yang
ada di dalam skuad Bayern.
Ia tak cuma piawai
mengendalikan lapangan
tengah, namun nalurinya
dalam mencetak gol juga
sangat tinggi.
Sementara Sneijder juga
sudah membuktikan peran
besarnya kepada Inter. Di
deretan peran pemain
gelandang, mantan pemain
Real Madrid ini tercatat
sebagai pemain paling
teratas berdasarkan
peringkat yang diberikan
Castrol Index di dalam skuad
Inter. Ia mengantungi skor
677.
Ivica Olic vs Douglas Maicon
Kecepatan serta determinasi
yang tinggi menjadi modal
penting bagi striker Bayern
Ivica Olic. Merujuk penilaian
Castrol Index, pemain asal
Kroasia ini telah
menunjukkan adanya
peningkatan performa. Olic
kini berada di peringkat 17
atau naik 10 tingkat dari
penilaian dua bulan
sebelumnya.
Namun kemampuan Olic itu
harus tetap diuji dulu
dengan bek Inter Milan
Douglas Maicon. Bek asal
Brasil ini tercatat sebagai
salah satu bek terbaik di
kompetisi Serie A Italia.
Pemain berusia 28 tahun ini
tercatat sebagai bek paling
tangguh setelah Alessandro
Nesta berdasarkan penilaian
yang diberikan Castrol Index.
Saat ini, Maicon juga tengah
memperlihatkan grafik
penampilan yang terus
membaik. Sempat tertahan di
peringkat 202 dari seluruh
pemain dunia, kini Maicon
terus bergerak ke urutan
118.
«
Next
Newer Post
»
Previous
Older Post

About the Author Muhammad Afdhal

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

No comments

Leave a Reply

Streaming

video

Sepak Bola

INTER Dalam Sejarah

Artikel Bebas